Kamis, 16 Juni 2011

Komisi I Bahas Pilkada Dengan KPU Pusat




Gorontalo, Pihak Deprov Gorontalo memberikan dukungan penuh terhadap suksesnya penyelenggaraan Pilkada Pemilihan Gubernur Gorontalo mendatang. Bahkan semua tahapan dan proses pilkada terus dievaluasi pihak deprov, serta terus melakukan koordinasi dengan KPUD maupun KPU Pusat.

Untuk mewujudkan pilkada damai dan berkualitas, Komisi I Deprov melakukan pertemuan dengan KPU Pusat dan pihak Bawaslu, yang dikoordinir langsung oleh Ketua Deprov Gorontalo, Marten Taha yang turut didampingi oleh Ketua Komisi I, Sofyan Alhadar.
Ketua Deprov Gorontalo, Marten Taha saat dihubungi RADAR menjelaskan bahwa, sebagai Ketua Deprov pihaknya turut mendampingi Komisi I dalam rangka kunjungan ke Bawaslu dan KPU Pusat, terkait dengan penyelenggraan Pilkada. Menurut Marten, Deprov memang harus melakukan koordinasi dengan KPU Pusat, karena penyelenggraan Pilkada merupakan pesta demokrasi rakyat ditingkat provinsi.

Menurut Marten, penyelenggaraan pemilihan Gubernur adalah KPU Provinsi Gorontalo, namun ada hal-hal tertentu memang harus dikoordinasikan dengan KPU Pusat dan Bawaslu. Dan koordinasi yang dilakukan Deprov ini, hanya menyangkut persoalan Pilkada saja. “Materi yang dibicarakan yakni seluruh persoalan terkait dengan proses pelaksanaan pilkada pemilihan Gubernur mendatang,” ujar Marten.

Sementara itu siang kemarin (16/6/2011) anggota Komisi I, Herman Ishak mewakili Ketua Deprov menghadiri acara penyerahan DP4, yang diserahkan pihak Pemprov Gorontalo kepada pihak KPUD Provinsi yang dilaksanakan di Hotel Quality Gorontalo. Menurut Herman, penyerahan DP4 ini merupakan salah satu rangkaian tahapan pilkada. Untuk itu kata Herman, semua hal-hal yang berkaitan dengan DP4 serta proses tahapan Pilkada harus benar-benar disosialisasikan dengan baik. Masyarakat wajib pilih harus diberi penjelasan yang baik, tentang proses tahapan pilkada. Terutama soal tata cara pendaftaran calon pemilihan, serta bagaimana caranya wajib pilih yang belum terdaftar agar dapat didaftarkan sebagai pemilih. (RADAR)

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates